Program Pembangunan Bisa berjalan Baik Bila KUB Tercipta - Pikiran Rakyat News

Breaking

Thursday, August 24, 2017

Program Pembangunan Bisa berjalan Baik Bila KUB Tercipta




Padang, Pikiranrakyat News---
Kota Padang termasuk daerah yang Kerukunan Hidup Antar Umat Beragama terjaga baik, namun tak harus terlena dengan kondisi demikian. Oleh sebab itu, perlu juga upaya mencegahnya supaya kondisi kondusif tersebut bisa dipertahankan terus dan menjadi contoh oleh daerah lain.

Lantaran Kota Padang cukup aman dan kondusif dalam persoalan kerukunan umat beragama tersebut, maka membuat Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan bekerjasama dengan Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kota Padang melaksanakan rapat koordinasi Kerukunan Umat Beragama di salah satu hotel berbintang di Kota Padang, Kamis (24/8).

Deputi Bidang Koordinasi Kerawanan Sosial dan Dampak Bencana Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Republik Indonesia, Aris Darmansyah kepada wartawan mengakui, Sumbar dan khususnya Kota Padang selama ini cukup baik dalam sisi kerukunan umat beragama.

"Kita mengakui Padang sebagai daerah yang cukup aman dalam sisi kerukunan umat beragama. Kementerian PMK melaksanakan rakor ini sekaligus menggali informasi juga dimana kelebihan Kota Padang atau Sumbar dalam menjaga kerukunan umat beragama. Lalu, itu akan menjadi bahan untuk ditularkan ke daerah lain,"ujarnya kepada wartawan.

Disebutkannya, rakor ini sudah menjadi agenda rutin Kementerian PMK dengan memilih beberapa kota di Indonesia setiap tahunnya dengan tujuan untuk meningkatkan kerukunan umat beragama.

Lebih jauh disebutkannya banyak manfaat dari kerukunan antar umat beragama tersebut seperti terciptanya suasana yang damai dalam bermasyarakat, toleransi antar umat Beragama meningkat, menciptakan rasa aman bagi agama – agama minoritas dalam melaksanakan ibadahnya masing masing, serta eminimalisir konflik yang terjadi yang mengatasnamakan Agama.

Kendala yang dihadapi dalam kerukunan umat beragama saat ini,
masih rendahnya sikap toleransi, kepentingan politik, dan sikap fanatisme. Solusi yang harus dilakukan diantaranya, dialog Antar pemeluk agama dan bersikap optimis.

Wakil Walikota Padang, Emzalmi membuka kegiatan itu dan mengatakan, Pemko Padang bersama semua pihak terutama organisasi keagamaan selalu berkoordinasi dan mengupayakan terus menjaga kerukunan hidup antar umat beragama melalui berbagai kegiatan.

Kepala Kemenag Kota Padang, H. Japeri mengatakan komunikasi antar umat beragama harus semakin ditingkatkan. Bila suatu daerah tercipta kerukunan umat beragama, maka program pemerintah bisa berjalan lancar dan perekonomian pun berjalan baik. Oleh sebab itu, Padang terus mempertahankan kondisi demikian.

Pada tempat yang sama Ketua PCNU Kota Padang, Yultel Ardi Tuanku Malin Sulaiman mengatakan, dipercayakan kegiatan ini oleh Kementerian PMK ke PCNU Padang suatu kebanggan tersendiri.

Itu menunjukan eksistensi PCNU Kota Padang cukup diakui berkontribusi membantu program pemerintah serta menciptakan kerukunan umat beragama.

Ditambahkannya, pembangunan kehidupan beragama di Indonesia bertujuan agar kehidupan beragama itu selalu menjuju ke arah yang positif dan menghindari serta mengurangi dampak negatif yang akan muncul dan merusak kesatuan dan ketentraman masyarakat.
Kebijaksanaan pemerintah dalam pembangunan kehidupan beragama,terutama difokuskan pada penyiaran agama dan hubungan antar umat beragama.103

No comments:

Post a Comment

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS