Jonatan Christie melaju ke semifinal China Masters 2024. Jojo lolos setelah menang dua gim atas wakil tuan rumah, Lei Lanxi.
Perempatfinal BWF Super 750 China Masters nomor tunggal putra mempertemukan Jonatan dengan Lei Lanxi. Duel berlangsung di Court 1 Shenzen Gymnasium, Jumat (22/11/2024) sore WIB.
Jonatan tampil agresif di awal gim pertama dan banyak meraih poin dari smash-smash terukurnya. Jojo sempat memimpin 10-5 sebelum mencapai interval dengan keunggulan 11-9.
Adu jumping smash selanjutnya terjadi di lapangan dengan Jonatan mampu unggul kembali hingga mencapai game point 20-17. Satu jumping smash keras Jojo yang masuk saat posisi Lei sudah mati langkah menutup gim pertama dengan keunggulannya 21-17.
Jonatan memasuki interval dengan keunggulan lima angka 11-6. Lei Lanxi berhasil menyamakan kedudukan 13-13 lewat permainan agresifnya.
Susul-susulan poin terjadi hingga kedudukan 15-15. Jonatan selanjutnya meraih tiga angka beruntun dan unggul 18-15.
Jonatan mencapai match point dengan keunggulan 20-17. Bola out dari Lei memastikan Jojo menang 21-17 dan lolos ke semifinal China Masters 2024! detikNews/PR-08
No comments:
Post a Comment