Ketua PKK Padang, Hj.Harneli Mahyeldi Raih Manggala Karya - Pikiran Rakyat News

Breaking

Thursday, July 20, 2017

Ketua PKK Padang, Hj.Harneli Mahyeldi Raih Manggala Karya

Peringatan Harganas XXIV di Lampung


LAMPUNG.PR--- Suatu kebanggaan bagi Kota Padang, Ketua Umum PKK Kota Padang, Hj. Harneli Mahyeldi mendapatkan Penghargaan Manggala Karya Kencana dari Kepala BKKBN RI, Surya Candra Surapaty di Lampung, Jumat (14/7) dalam peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXIV.

Penghargaan itu juga diserahkan oleh Ketua PKK Pusat, Erni Guntarti, Tjahjo Kumolo. Penghargaan yang tertinggi dari pemerintah pusat melalui BKKBN kepada sosok yang dinilai memiliki dedikasi tinggi terhadap program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga.

Penghargaan kepada Ketua Tim Penggerak PKK Kota Padang ini diberikan atas prestasi yang menonjol, komitmen serta kepemimpinannya dalam menggerakkan program kependudukan keluarga berencana dan pembangunan keluarga untuk mewujudkan keluarga kecil bahagia sejahtera.

Di samping itu, Harneli Mahyeldi mendapatkan penghargaan tersebut karena komitmennya sebagai Ketua Pengerak PKK dalam pembangunan keluarga terutama pengelolaan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga di Kota Padang.

Lalu, Harneli juga konsisten dalam membangun Kampung KB dan Generasi Bencana (Genre). Setelah itu, Harneli Mahyeldi juga ditetapkan oleh BKKBN Provinsi Sumbar sebagai Bunda Genre dalam pemilihan ayah bunda genre.

"Penghargaan ini kami persembahkan untuk seluruh anggota Tim Penggerak PKK Kabupaten Pasuruan. Seluruh ibu di Pasuruan dan segenap jajaran Dinas Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan. Semoga dengan ini semakin meningkatkan pengabdian kami,"kata Harneli Mahyeldi.

Menurutnya, masalah kependudukan merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan, utamanya dalam mengantisipasi ledakan penduduk yang bisa saja terjadi apabila tak ada sosialisasi program KB dengan dua anak cukup maupun program pengendalian peningkatan jumlah penduduk setiap waktunya.

Dikatakannya, PKK Kota Padang mempunyai kegiatan yang fokus pada masalah kependudukan, seperti bakti sosial gerak PKK, sosialisasi KB dua anak cukup ke semua kecamatan se-Kota Padang, pelayanan terpadu bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk dan KB (DP3AP2KB) dan Dinas Kesehatan, maupun yang lainnya. Kegiatan tersebut terencana secara berkelanjutan.

"Sasaran yang kita dekati tentu saja adalah ibu-ibu, karena kami bisa memberikan penjelasan bahwa yang paling penting bukan pada kuantitas jumlah keluarga yang diperbanyak, akan tetapi lebih bagaimana meningkatkan kualitas keluarga yang dibangun. Jangan sampai banyak anak, tapi pendidikannya sampai SD atau SMP saja. Dua anak cukup, tapi sekolahnya tinggi dan bekerja sesuai yang diimpikan keluarga, itu yang namanya keluarga berkualitas," tegasnya.

Pada tempat yang sama, Kepala DP3AP2KB, Muji Susilowati mengatakan, peran serta PKK dalam membantu program KB sangat tinggi. Pihaknya mengaku terbantu dukungan dan kegiatan PKK yang bersinergi dengan keinginan pemerintah daerah. Di samping itu, PKK juga sangat membantu pula kesuksesan program Kampung KB Kota Padang.

Ditambahkannya keberhasilan Pemko Padang dalam bidang pembangunan kampung KB juga menjadi salah satu penilaian mendapatkan Penghargaan Manggala Karya Kencana.

Ketua Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Surya Chandra Surapaty saat itu mengungkapkan, program keluarga berencana itu tidak hanya dua anak cukup, tetapi harus mampu meningkat kualitas keluarga Indonesia.

"Membangun karakter manusia indonesia seutuhnya itu harus dilakukan dengan komunikasi yang baik dari keluarga dengan mengedepankan nilai-nilai pancasila, tujuannya agar bisa memunculkan manusia yang beretos kerja tinggi, yang berintegritas, yang jujur, dapat dipercaya, displin, bertanggung jawab, konsisten dan tidak munafik." papar Surya.


#PR-003

No comments:

Post a Comment

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS