Beras Naik di Bukittinggi - Pikiran Rakyat News

Breaking

Saturday, January 13, 2018

Beras Naik di Bukittinggi



Bukittinggi, Pikiranrakyatnews.com---
Beras di Kota Bukittinggi mengalami kenaikan harga selama beberapa pekan terakhir ini. Kenaikan harga dikeluhkan para pedagang beras hingga ibu rumah tangga.

Seorang pedagang beras di Pasar Bawah Bukittinggi, yesi,  (45) mengatakan dirinya tidak bisa bertahan di harga beras sebelumnya.

Sementara untuk harga beras lokal lainnya saat ini dijual dengan harga antara Rp13 ribu sampai Rp13,5 ribu per kilo.

"Sebelum naik paling mahal itu Rp12 ribu, jadi mulai naiknya itu akhir Desember 2017 lalu," jelasnya.

Dia pun berharap harga beras tidak terus mengalami peningkatan, sebab, kata dia, dengan naiknya harga beras tersebut membuat tingkat penjualan beras di kiosnya menurun.

"Iya banyak ibu-ibu yang mengeluh, kenapa naik harganya, kalau saya kan jual tergantung harga beli dari petani atau agen ke sini, kata orang heller, harga beras naik karena musim penghujan hingga harga pupuk naik," pungkasnya.PR-09

No comments:

Post a Comment

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS