PKD Sumbar Sukses, Kerinduan Masyarakat Terobati - Pikiran Rakyat News

Breaking

Wednesday, October 6, 2021

PKD Sumbar Sukses, Kerinduan Masyarakat Terobati


Padang, Pikiranrakyatnews.my.id--
Kerinduan masyarakat tentang pertunjukan seni dan budaya daerah terobati, dan Pelaksanaan Pekan Budaya Daerah (PKD) Sumbar sukses dilaksanakan 1-5 Oktober di Taman Budaya dan Museum Adityawarman dengan tagline merawat ingatan. 

Kegiatan itu ditutup oleh Ketua DPRD Sumbar, Supardi,Selasa Malam (5/10/2021).

Ketua DPRD Sumbar Supardi mengatakan, pandemi Covid 19 disadari atau tidak telah membuat terjadinya pergesaran budaya. Oleh sebab itu, peran Pekan Budaya Daerah (PKD) Sumbar sangat dibutuh untuk membangkik batang tarandam kebudayaan daerah.

Jadi tak heran, hadirnya PKD Sumbar yang telah vakum selama 8 tahun disambut antusias oleh masyarakat Sumbar. Dia juga meminta, para seniman dan budayawan tetap beraktivitas untuk menghasilkan karya-karya baru. Pemerintah Provinsi bersama DPRD Sumbar tetap mendukung aktivitas seni dan kebudayaan di daerah ini dengan menyiapkan berbagai anggaran.

"Jangankan masyarakat Sumbar, alam pun juga ikut mendukung kegiatan PKD Sumbar 2021 ini dengan tak adanya hari hujan selama kegiatan dan tak ada gangguan lainnya,"ujar Supardi.  

Pada tempat yang sama, Kepala Dinas Kebudayaan Sumbar, Hj. Gemala Ranti mengatakan, PKD Sumbar sukses dilaksanakan di Taman Budaya dan Museum Adityawarman dengan tagline merawat ingatan.

Kegiatan ini sudah menghadirkan pemeran 7 karya instalasi, 32 karya rupa jalur rempah, 16 ragam kuliner. Lalu, pagelaran yang terdiri dari 5 pagelaranseni pertunjukan kotemporer, 5 pertunjukan seni multi kultur etnis dan 8 pertunjukan musik lokal.

Kemudian juga tampil komunitas rabab dari 3 daerah pendampingan dari rabab biola dan ISI Padang Panjang. Disamping itu Sepak rago yang diikuti 30 tim dan baca puisi 50 peserta. Setelah itu diskusi kelompok terarah tentang permainan tradisional anak nagari. Pada 4-5 Oktober telah dilaksanakan vaksin covid-19 dengan jumlah peserta 121 orang.

Dia menambahkan, kegiatan ini banyak melibatkan generasi muda, seniman dan budayawan dan tim kreatif serta mengunakan teknologi informasi.

Pada malam itu juga diumumkan pemenang lomba yang digelar selama PKD itu diantaranya baca puisi kreatif SMA sederajat juara 1, Siti Nurhalina Latifa Azhar dari Kota Pariaman dan tingkat umum Syafira Salsabila dari Kota Payakumbuh. Lalu, lomba juara I sepak rago Grup Jiluju. Lomba Baju Kuruang Basiba kategori remaja juara I diraih Jihan Ramatika dari Kota Padang. Baju Kuruang Basiba Kategori Dewasa juara 1 diraih Setia Winas.PR-09

No comments:

Post a Comment

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS